Lebak,- Pengurus Kick Boxing Indonesia (KBI) Kabupaten Lebak Masa Bhakti 2022 – 2026 hari ini resmi dilantik dengan ketua terpilih Enden Mahyudin. Kamis (2/6/2022).
Pelantikan dilakukan Ketua Harian KBI Banten Habib Soleh di Lapangan Binuangeun, Kecamatan Wanasalam Kabupaten Lebak
Hadir Wakil Bupati Lebak, Ade Sumardi, Wakil Ketua DPRD Lebak, Junaedi Ibnu Jarta, Ketua Harian KBI Banten, Habib Soleh, Ketua Koni Lebak Yepypy Wahyu wandiana, Unsur Forkopicam, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lebak Asep Komar Hidayat serta Tokoh Masyarakat.
Wabup Lebak Ade Sumardi selaku penasehat KBI Lebak dalam sambutannya mengucapkan selamat atas terbentuknya kepengurusan cabang baru KBI Kabupaten Lebak.
“Selain berlatih fisik, harus juga diimbangi dengan latihan mental dan spiritualnya agar seimbang dan saya berharap akan lahir atlet-atlet kick boxing di lebak yang akan mengharumkan nama Kabupaten Lebak di kancah perhelatan olahraga baik provinsi sampai nasional, sekali lagi kami ucapkan selamat bertugas kepada seluruh pengurus, dan kita tunggu prestasi-prestasi dari KBI Lebak” Ungkap Wabup.
Sementara itu Ketua KBI Lebak terpilih Enden Mahyudin. dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh unsur baik pemerintah maupun masyarakat yang telah mendukung terbentuknya KBI Kabupaten Lebak.
“Ini merupakan tanggung jawab yang besar dan dalam mengemban tugas ini semua pengurus dan para atlet harus dilandasi kecintaan, karena dengan kecintaan akan lahir perjuangan dan pengorbanan dalam meraih apa yang kita cita-citakan bersama” Ungkap Ketua KBI Lebak.
Dalam acara tersebut ditampilkan peragaan latihan dan sparing yang dilakukan para atlet Kick Boxing Lebak serta ditutup dengan foto bersama.