Lebak, – Bupati Lebak, Iti Octavia Jayabaya, didampingi Forkopimda, Sekretaris Daerah, para Asisten Sekda, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan serta Kepala OPD Kabupaten Lebak membuka Pasar Murah Pengalihan Subsidi BBM dalam rangka Hari Jadi Ke-194 Kabupaten Lebak yang digelar di Plaza Lebak pada Sabtu, 10 Desember 2022.
Bupati Lebak dalam sambutannya mengungkapkan dengan adanya pasar murah membuktikan pemerintah hadir dalam mengurangi beban masyarakat atas kenaikan harga BBM. Sementara itu terkait pengendalian dampak inflasi, Bupati mengajak masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan rumah untuk ditanami tanaman konsumsi. Sebelumnya Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan menjelaskan bahwa pasar murah diigelar sejak 23 November sampai 13 Desember 2022 di 24 Kecamatan.
Comments are closed.