Jamaah Haji asal Kabupaten Lebak yang tergabung dalam kloter 59 pada hari ini, Selasa 3 September, 2019, Pkl. 06.00 WAS. Diberangkatkan dari Mekkah menuju Madinah.
Plt. Kabag Kesra Setda Lebak, yang juga bertugas sebagai TPHD, saat di hubungi tim peliputan Diskominfo membenarkan bahwa jamaah haji Kabupaten Lebak yang tergabung dalam kloter 59 berangkat ke Madinah “iya, setelah kami semalam membimbing jamaah haji untuk melakukan thawaf wada’, yaitu thawaf perpisahan atau pamitan. Kemudian, tadi pagi kami berangkat ke Madinah. Di Madinah nanti, kami akan melaksanakan arba’in. Yaitu, shalat selamat 40 waktu di masjid Nabawi”, jelasnya saat dihubungi melalui telepon seluler.
Iyan juga menjelaskan bahwa, seluruh jamaah kloter 59 dalam keadaan sehat, dan siap mengikuti ibadah shalat arba’in. “Insya Allah jamaah siap mengikuti arba’in, kesehatan selalu divisitasi oleh TKHI, dan bimbingan ibadahnya selalu diedukasi oleh TPIHI”, imbuhnya.
Selanjutnya, Iyan memohon doa kepada masyarakat yg ada di Tanah Air, atas wafatnya empat jamaah haji asal Lebak yang berada di kloter 53, “semoga mendapat tempat istimewa di sisi Allah Swt”, gumamnya. IAM